Lembur 30 Menit Apakah Dibayar? Begini Ternyata Peraturannya!

Ali Putera

|

15 February, 2024

Bagikan artikel ini

Icon Facebook

Icon Twitter

lembur

Bagaimana aturan lembur? Apakah 30 menit tetap dibayar? Temukan jawabannya di sini dan gunakan layanan dari Nusawork untuk efisiensi bisnismu!

Sumber : Kompas

Lembur merupakan hal biasa yang sering dialami oleh karyawan. Sesuai namanya, aktivitas ini berlangsung di luar jam kerja sehingga setiap karyawan yang ikut serta akan mendapatkan uang lembur.

Oleh karena itu, sangat penting untuk memahami serba-serbi lembur agar kamu mengetahui syarat, ketentuan, dan hak yang harus dipenuhi oleh perusahaan. Supaya lebih jelas, simak pembahasan singkatnya berikut ini.

Sumber : Banten News

Sekilas Tentang Lembur

Lembur merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan kegiatan pekerjaan yang dilakukan setelah jam kantor usai. Biasanya lembur dilakukan pada waktu tertentu, seperti mengejar target produksi, menyelesaikan tumpukan pekerjaan, ingin menambah pendapatan pribadi, menambah pengalaman, ataupun alasan lainnya.

Aturan Jam Kerja

Pemerintah telah mengatur jam kerja bagi seluruh pekerja di berbagai bidang yang tertuang Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 mengenai Ketenagakerjaan. Dari aturan tersebut dapat disimpulkan bahwa jam kerja yang ditetapkan pemerintah adalah:

  • 6 Hari Kerja: 7 jam per hari dan 40 jam per minggu.
  • 5 Hari Kerja: 8 jam per hari dan 40 jam per minggu.

Artinya, apabila karyawan menjalani pekerjaan melebihi batas waktu yang telah diatur tersebut, karyawan harus mendapatkan upah lembur dari perusahaan. Meskipun demikian, perlu dipahami bahwa aturan jam kerja tersebut tidak berlaku untuk pekerjaan di sektor Pertambangan Umum, Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), serta Perikanan.

Aturan Lembur Sesuai UU Cipta Kerja

Lantaran bekerja melebihi jam yang ditentukan, pemerintah telah mengatur permasalahan lembur dalam Undang-Undang Cipta Kerja (Nomor 11 Tahun 2020). Aturan ini menyatakan bahwa:

Waktu Lembur di Hari Kerja

Batas waktu lembur yang dilakukan pada hari kerja maksimal 4 jam sehari atau 18 jam per minggu. Karyawan berhak mendapat upah dengan ketentuan:

  • 1.5x untuk jam pertama
  • 2x untuk jam berikutnya

Waktu Lembur di Hari Libur

Lembur di hari libur terbagi dalam dua jenis, yakni untuk 5 hari kerja dan 6 hari kerja. Adapun ketentuannya:

5 Hari Kerja

  • Batas waktu lembur pada hari Minggu atau libur nasional maksimal 12 jam.

6 Hari Kerja

  • Batas waktu lembur pada hari Minggu atau libur nasional maksimal 11 jam.
  • Pada hari libur resmi batas maksimal lembur adalah 9 jam.

Berapa Upah Lembur?

Pada dasarnya, upah lembur diatur sesuai upah bulanan dengan perhitungan per jamnya 1:173 dari upah bulanan. Namun, terdapat beberapa aturan untuk mendapatkan upah lembur, yakni:

  • Ada perintah lembur secara tertulis ataupun melalui media digital yang berasal dari atasan dan disetujui para pekerja.
  • Pekerja dengan jabatan pemikir, perencana, pelaksana, serta pengendali perusahaan tidak mendapatkan upah lembur.

Upah lembur pada hari Minggu atau libur nasional untuk 5 hari kerja dan 40 jam seminggu adalah:

  • Lembur selama 1 sampai 8 jam dibayar sebanyak 2 kali upah per jam.
  • Lembur selama 9 jam akan dibayar sebanyak 3 kali upah per jam.
  • Jika lembur mencapai 10 sampai 12 jam, karyawan akan dibayar 4 kali upah per jam.

Upah lembur pada hari Minggu atau libur nasional untuk 6 hari kerja dan 40 jam seminggu adalah:

  • Lembur selama 1 hingga 7 jam dibayar 2 kali upah per jam.
  • Lembur selama 8 jam dibayar 3 kali upah per jam.
  • Jika lembur mencapai 9 sampai 11 jam, karyawan akan dibayar 4 kali upah per jam.

Upah lembur di hari libur resmi (hari kerja terpendek) adalah:

  • Lembur selama 1 sampai 5 jam dibayar 2 kali upah per jam.
  • Lembur selama 6 jam dibayar 3 kali upah per jam.
  • Apabila lembur mencapai 7 sampai 9 jam, karyawan akan dibayar 4 kali upah per jam. 

Umumnya, lembur hanya akan dihitung sebagai jam kerja di luar kantor apabila dilakukan selama lebih dari 30 menit. Jika hanya 20 menit atau 30 menit, perusahaan tidak wajib membayar upah tambahan.

Demikianlah informasi mengenai lembur yang perlu kamu ketahui. Kalau kamu tengah mencari solusi terbaik untuk optimalisasi proses administrasi HR dan efisiensi manajemen SDM, jangan ragu menggunakan layanan HR dari Nusawork.

Nikmati kemudahan proses pencatatan online yang telah terdigitalisasi. Berkat Nusawork, pekerjaan menjadi lebih praktis, hemat waktu, dan minim kesalahan. Kini saatnya kamu beralih ke Nusawork untuk kemudahan pengelolaan gaji dan upah lembur karyawan secara otomatis! Yuk, cek lengkap fitur Nusawork sekarang juga!

Artikel Terkait

Waspada Jebakan Digital: Tips Tuntas Menghindari Scam dan Malware yang Marak Beredar

Blog

Waspada Jebakan Digital: Tips Tuntas Menghindari Scam dan Malware yang Marak Beredar

Kejahatan siber, terutama dalam bentuk scam dan penyebaran Malware, kini menjadi ancaman harian di dunia digital. Pelaku kejahatan semakin canggih, memanfaatkan ketidaktahuan pengguna untuk mencuri data pribadi, finansial, bahkan identitas. Oleh karena itu, setiap pengguna internet wajib memiliki kesadaran dan strategi pertahanan yang kuat. Berikut adalah Tips Menghindari Scam Malware yang efektif. Pilar 1: Waspada terhadap Serangan Phishing dan Social…

Baca:  Keberhasilan Google dalam Memanajemen Karyawan melalui Aplikasi HRIS
nusawork
|
03 November, 2025
Stop Kelelahan Mental Sebelum Kerja: Strategi Mengatasi Commuting Stress Demi Kesehatan Mental Pekerja

Blog

Stop Kelelahan Mental Sebelum Kerja: Strategi Mengatasi Commuting Stress Demi Kesehatan Mental Pekerja

Jarak antara rumah dan kantor mungkin terlihat hanya sebagai masalah logistik atau waktu. Namun, bagi jutaan pekerja, perjalanan harian yang panjang dan melelahkan (sering disebut commuting) adalah beban berat yang secara diam-diam menggerogoti kinerja, dan yang lebih penting, kondisi psikologis mereka. Artikel ini akan mengupas tuntas bagaimana commute stress memengaruhi kesehatan mental dan menawarkan solusi yang terfokus pada kesejahteraan psikologis…

Baca:  Stres Kerja, Mau Cuti Buat Healing, Tapi Nggak Punya Budget! Simak Ini
nusawork
|
17 October, 2025
Gaya Hidup Media Sosial: Antara Flexing Culture dan Krisis Kesehatan Mental

Blog

Gaya Hidup Media Sosial: Antara Flexing Culture dan Krisis Kesehatan Mental

Media sosial telah berubah dari sekadar alat komunikasi menjadi sebuah panggung global yang sangat berpengaruh, membentuk cara kita berinteraksi, mengonsumsi, dan bahkan memandang diri sendiri. Gaya Hidup Media Sosial kini identik dengan citra yang terpoles, menciptakan sebuah budaya yang disebut Flexing Culture—pamer kekayaan atau kesuksesan demi validasi. Namun, di balik layar filter dan like, terdapat konsekuensi signifikan yang mengancam Kesehatan…

Baca:  Daftar Lengkap Terupdate UMP di Indonesia Tahun 2025
nusawork
|
14 October, 2025
nusawork

Siap untuk kerja lebih produktif dengan Nusawork?

Optimalkan administrasi HR perusahaan Anda dan tingkatkan produktivitas karyawan dengan sistem HR terintegrasi.